Sinopsis Umma, Film Horor Supernatural Gabungan Unsur Kebudayaan Korea Selatan dan Amerika

JAKARTA, celebrities.id – Umma merupakan sebuah film horor supernatural dengan unsur kebudayaan Korea dan Amerika. Banyak yang masih penasaran dengannya sehingga tak sedikit netizen mencari sinopsis film Umma.

Umma merupakan film horor yang diproduksi Sony Picture Entertainment. Rupanya, film ini menjadi debut penyutradaraan Iris K. Shim. Meski demikian, film ini dijamin bakal berhasil bikin bulu kuduk merinding.

Makin penasaran dengan film Umma? berikut celebrities.id rangkum sinopsis film Umma dari berbagai sumber, Minggu (3/7/2022).

Sinopsis Film Umma

Film Umma menceritakan kehidupan Amanda (Sandra Oh), ibu tunggal yang tinggal bersama putrinya di sebuah peternakan terpencil di Amerika Serikat. Rumah itu kelak dihantui mendiang ibunya yang menjadi kisah dari film tersebut.

Amanda merupakan imigran Korea yang tinggal bersama Chris (Fivel Stewart) putri satu-satunya. Mereka hidup dengan memelihara lebah dan ayam. Mereka juga tinggal dengan kehidupan tradisional tanpa teknologi modern ala masyarakat Amerika.

Hingga pada suatu hari, Amanda menerima abu kremasi mendiang ibu yang sudah lama tidak pernah berkomunikasi dengan dirinya. Abu itu dia terima dari paman yang sedang berkunjung dari Korea Selatan.

Abu tersebut dikirim karena Amanda harus melakukan ritual Korea Selatan, yakni melepaskan arwah sang ibu ke alam lain.

Sejak saat itu, kejadian aneh mulai Amanda rasakan, seperti lepasnya roh jahat yang berniat mengambil tubuhnya.

Situasi supernatural itu terus berkembang, mulai dari penglihatan roh, pertemuan dengan gumiho atau siluman rubah berekor sembilan, dan masih banyak lagi. Amanda kemudian menjadi lebih paranoid dan khawatir. Dia perlahan-lahan menjadi ibunya sendiri.

Fakta Menarik Film Umma yang Gabungkan Dua Kebudayaan

Sebelumnya, Sutradara Umma Iris K. Shim mengatakan tak menemukan banyak film yang mengisahkan kehidupan ibu dan anak dengan latar belakang dua budaya berbeda, seperti Umma yang mengusung budaya Korea Selatan dan Amerika. 

Umma, dalam bahasa Korea, berarti ibu. Film itu menceritakan sosok ibu yang menghantui sang anak setelah kematiannya.

Film Umma telah tayang di bioskop pada Maret 2022 lalu. Film tersebut mendapatkan reaksi beragam. Beberapa memuji penampilan Sandra Oh.

Sandra Oh menjadi daya tarik utama film ini semenjak pengumuman dirinya akan bermain dalam film ini di akhir tahun 2020. Melihat judulnya, ‘Umma’ dan membawa budaya horor Korea, dianggap sangat pas untuk sosok Sandra Oh yang memang keturunan Korea asli, walau dirinya lahir dan besar di Amerika dan Kanada.

Editor : Lisvi Padlilah


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

error: Content is protected !!
Exit mobile version