Bukti Rusia Curi Gandum Ukraina, Turki Tahan Kapal Kargo yang Diduga akan Jual Hasil Rampasan

TRIBUNWOW.COM – Otoritas bea cukai Turki telah menahan sebuah kapal kargo Rusia yang membawa muatan gandum.

Dilansir TribunWow.com, 4.500 ton gandum yang dibawa tersebut diduga telah dicuri Rusia dari silo-silo Ukraina.

Seperti dikutip dari Newsweek, pada Minggu (3/7/2022), Ukraina telah meminta Turki untuk menahan kapal yang disebut Zhibek Zholy itu.

Baca juga: Terekam Kamera Satelit Bawa Kabur Gandum Ukraina ke Suriah, Rusia Beri Bantahan

Menanggapi hal ini, Turki pun segera melakukan tindakan tegas pada hari yang sama.

“Kami memiliki kerja sama penuh. Kapal saat ini berdiri di pintu masuk pelabuhan, telah ditahan oleh otoritas bea cukai Turki,” kata Duta Besar Ukraina untuk Turki, Vasyl Bodnar, kepada televisi nasional Ukraina.

Diplomat itu mengatakan bahwa Ukraina berharap gandum tersebut akan bisa diambil kembali dari kapal Rusia tersebut.

Dilansir dari Al Jazeera, Ukraina telah meminta Turki untuk menahan kapal kargo berbendera Rusia Zhibek Zholy.

Pejabat kementerian luar negeri Ukraina, mengutip informasi yang diterima dari administrasi maritim negara itu, mengatakan Zhibek Zholy telah memuat kargo pertama sekitar 4.500 ton biji-bijian milik Ukraina dari Berdyansk, kota pelabuhan yang kini diduduki Rusia.

Dalam sebuah surat tertanggal 30 Juni kepada kementerian kehakiman Turki, kantor kejaksaan Ukraina mengatakan secara terpisah bahwa Zhibek Zholy terlibat dalam ‘ekspor ilegal gandum Ukraina’ dari Berdyansk dan menuju ke Karasu, Turki, dengan 7.000 ton kargo, jumlah yang lebih besar daripada yang dikutip oleh pejabat.

Penampakan gandum yang dibakar oleh milisi Ukraina diunggah oleh media Rusia rt.com. (rt.com)

Baca juga: Kamera Satelit Pergoki Kapal Berbendera Rusia Bawa Gandum Milik Ukraina ke Negara Ini

Sejak invasi Rusia ke Ukraina, pejabat Ukraina menuduh negara itu mencuri gandumnya dan mencoba menjualnya ke luar negeri.

Pada bulan Mei, Amerika Serikat memperingatkan negara-negara Afrika agar tidak membeli biji-bijian yang telah dicuri dari negara Eropa Timur.

Ukraina juga mengeluarkan peringatan serupa kepada negara asing bulan itu.

“Pencuri Rusia mencuri gandum Ukraina, memuatnya ke kapal, melewati Bosporus, dan mencoba menjualnya ke luar negeri. Saya meminta semua negara untuk tetap waspada dan menolak proposal semacam itu. Jangan membeli yang dicuri. Jangan menjadi kaki tangan untuk Kejahatan Rusia. Pencurian tidak pernah membawa keberuntungan bagi siapa pun,” kicau Menteri Luar Negeri Ukraina, Dmytro Kuleba melalui Twitter, pada Selasa (24/5/2022).

Dalam laporannya hari Minggu, Reuters mengutip sumber anonim Ukraina yang menuduh bahwa 4.500 ton biji-bijian di kapal yang ditahan telah diambil dari Berdyansk, sebuah kota pelabuhan yang diduduki Rusia.


Artikel ini bersumber dari wow.tribunnews.com.

error: Content is protected !!
Exit mobile version