Posisi Tidur yang Baik Menurut Islam, Benarkah Mesti Menghadap Kiblat?

2 menit

Ternyata Rasulullah sudah memberi contoh posisi tidur yang baik menurut Islam, salah satunya bertumpu pada bagian tubuh yang ini. Sudah tahu?

Property People, Islam memberikan pedoman secara menyeluruh untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari.

Hal itu bukan untuk mengekang, justru agar setiap kegiatan bisa berbuah kebaikan serta keberkahan.

Aktivitas tersebut salah satunya meliputi tidur.

Terdapat posisi tidur yang baik menurut Islam yang bahkan langsung dicontohkan oleh Rasulullah Saw.

Seperti apa posisi tidur yang baik menurut Islam?

Dilansir dari laman islam.nu.or.id, berikut penjelasan lengkapnya.

Posisi Tidur yang Baik Menurut Islam Berdasarkan Hadis Nabi

sumber: theosof.co

1. Bertumpu pada Tubuh Bagian Kanan

Mengenai posisi tidur yang baik menurut Islam, ada literatur yang mendeskripsinya dengan terang benderang.

Mengutip laman islam.nu.or.id, Imam Nawawi dalam kitabnya Syarah Shahih Muslim menyebut, jika tidur dianjurkan dengan posisi bertumpu pada tubuh bagian kanan.

Sebab, Rasulullah menyukai banyak aktivitas yang baik dengan menggunakan bagian kanan, contohnya seperti makan dengan tangan kanan, wudu memulainya dari bagian kanan, sampai mengisi saf dianjurkan untuk mendahulukan posisi sebelah kanan.

Kemudian menurut sumber yang sama, tidur dengan bertumpu pada bagian kanan dianggap lebih cepat untuk bangun, sehingga tak akan sulit ketika dibangunkan oleh orang lain. (Imam Yahya bin Syaraf an-Nawawi, Syarah Shahih Muslim, juz 17, hal. 32)

2. Tidur Menghadap Kiblat

Selain bertumpu pada tubuh bagian kanan, posisi tidur yang baik sesuai anjuran Rasul adalah menghadap kiblat.

Tidur menghadap kiblat sendiri merupakan anjuran yang dicontohkan langsung oleh Rasul.

Ada sebuah hadis yang menjelaskan hal tersebut.

“Rasulullah memerintahkan ‘Aisyah untuk menyiapkan tempat tidurnya. Tempat tidurnya pun disiapkan, lalu Rasulullah menghadap kiblat. Dan apabila beliau merebahkan diri di atasnya, beliau jadikan telapak tangan kanannya sebagai bantal.” (HR Abu Ya’la)

3. Sunah Lain Sebelum Tidur

Selain mengenai posisi, ada beberapa sunah lain sebelum tidur yang dianjurkan oleh Islam…

Yaitu berwudu sebelum tidur.

Menurut keterangan hadis, wudu ketika tidur harus sama persis seperti kamu wudu ketika hendak melakukan salat.

“Jika engkau hendak menuju tempat tidurmu (untuk tidur), maka berwudhulah seperti engkau berwudhu untuk shalat, kemudian berbaringlahlah di rusukmu (bagian tubuhmu) sebelah kanan.” (HR al-Bukhari dan Muslim)

***

Itulah informasi perihal posisi tidur yang dianjurkan Rasul.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Leuwi Gajah Residence bisa jadi opsi tepat jika kamu berburu rumah di daerah Cimahi yang dekat dengan Kota Bandung.

Informasi lebih lengkap, klik www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version