Kupas Tuntas Kelebihan Lemari Pintu Sliding. Lebih Hemat Ruang!

2 menit

Desainnya tampak praktis dan tidak makan tempat, yuk simak apa saja kelebihan lemari pintu sliding dalam artikel berikut! Ini bisa jadi pertimbanganmu sebelum memutuskan untuk membelinya, Sahabat 99.

Saat ini, model pintu geser memang tengah populer di pasaran.

Tidak hanya untuk pintu rumah, tetapi juga pintu kabinet hingga lemari pakaian.

Ini karena tampilannya yang mampu memberi kesan minimalis dan modern pada hunian.

Tertarik untuk menggunakan lemari pakaian pintu geser di kamar tidur?

Agar lebih yakin, ini dia sejumlah kelebihan lemari pintu sliding yang perlu kamu tahu!

6 Kelebihan Lemari Pintu Sliding yang Menguntungkan

1. Lebih Hemat Ruang

Kupas Tuntas Kelebihan Lemari Pintu Sliding. Lebih Hemat Ruang!

Model pintu geser adalah solusi terbaik untuk mengakali keterbatasan ruang di rumah.

Ini karena kamu tidak perlu menyediakan area kosong yang searah dengan ayunan daun pintu.

Berbeda dengan pintu engsel yang membutuhkan ruang gerak di bagian depannya agar bisa terbuka maksimal.

Selain itu, sistem pintu geser memungkinkanmu untuk memasang cermin pada salah satu pintunya.

Kehadiran cermin ini bisa memaksimalkan pantulan cahaya sehingga ruangan terlihat lebih terang serta lapang.

2. Lemari Bisa Disimpan di Lorong

Kelebihan lemari pintu sliding berikutnya adalah mudahnya penempatan.

Tidak harus di kamar tidur, lemari bisa kamu simpan di area lorong rumah yang sempit.

Ini karena kehadirannya tidak akan membatasi ruang gerak penghuni meski pintu lemari terbuka sekalipun.

Dengan begitu, ruang kosong di dalam kamar bisa kamu gunakan untuk kebutuhan lain.

3. Tampilan Lemari Lebih Modern

Dari segi tampilan, model lemari pakaian pintu geser terlihat lebih modern.

Ini karena kakrakter utamanya yang ringkas serta tidak makan tempat di dalam ruangan.

Selain itu, kehadirannya bisa menambah nilai estetika hunianmu.

Terlebih jika kamu mendesainnya sebagai perabot built-in yang menempel langsung ke dinding.

4. Ukurannya Lebih Variatif

keuntungan lemari pakaian pintu sliding

Selanjutnya, lemari pakaian pintu geser tersedia dalam ukuran yang lebih beragam.

Bahkan model lemari dua pintu yang tersedia di pasaran punt tidak sama seperti lemari pintu engsel.

Bentuknya bisa lebih panjang karena dalam sekali tarikan kamu bisa langsung membuka banyak rak sekaligus.

5. Pemasangannya Mudah

Kelebihan lemari pakaian pintu sliding selanjutnya adalah dari segi pemasangan.

Meski terlihat ribet, sebenarnya pemasangan rel sliding pada lemari sangatlah mudah.

Kamu tidak membutuhkan keterampilan khusus selama bisa membaca panduan perakitannya.

Namun, jika tidak percaya diri untuk merakitnya sendiri, gunakan saja jasa rakit yang biasanya tersedia di toko furniture.

6. Lebih Aman untuk Anak

Terakhir, model lemari pakaian geser cenderung lebih aman untuk anak.

Kamu tidak perlu khawatir tangan si kecil terjepit ketika ia berusaha membuka maupun menutup lemari.

Ini karena mekanisme geser membuat daun pintu tidak berisiko terbanting.

Berbeda dengan pintu model engsel yang dapat terayun cepat sehingga bagian tubuh anak bisa terjepit jika tidak hati-hati.

Kekurangan Lemari Pakaian Pintu Sliding

kekurangan lemari pintu sliding

Meski memiliki banyak kelebihan, model lemari pakaian ini juga memiliki sejumlah kekurangan.

Pertama, struktur pintu cepat longgar apabila tidak kamu rawat dengan baik.

Apabila ini terjadi, daun pintu biasanya tidak akan menutup dengan sempurna.

Bahkan, jika kamu sentuh, pintunya tampak sedikit goyang akibat posisinya yang sudah tidak ideal.

Karena itu, pastikan kamu rutin mengencangkan rel serta roda pintu setiap beberapa bulan sekali.

Kedua, ketika kamu membuka maupun menutup pintu akan terdengar bunyi gemerisik.

Bunyi ini sebenarnya tidak terlalu bising, tetapi bisa membuatmu tidak nyaman jika belum terbiasa.

***

Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Sahabat 99!

Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita 99.co Indonesia.

Kamu tertarik untuk tinggal di kawasan Sutera Winona?

Temukan penawaran menariknya di 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!