Travel  

Tiket Pesawat dan Hotel di Labuan Bajo Nyaris Penuh, Wisatawan Diimbau Segera Pesan

redaksiutama.com – Libur akhir tahun memang biasa dimanfaatkan masyarakat untuk liburan.

Salah satu destinasi wisata yang jadi tujuan favorit di Indonesia adalah Labuan Bajo di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Wakil Bupati Manggarai Barat Yulianus Weng mengungkapkan, menjelang liburan akhir tahun Natal 25 Desember 2022 dan Tahun Baru 2023, tiket pesawat dan kamar hotel di Labuan Bajo hampir penuh.

Ia menyebutkan bahwa beberapa hari terakhir, tiket pesawat dan hotel-hotel hampir sudah dipesan penuh.

“Bagi wisatawan yang hendak ke Labuan Bajo, baiknya segera memesan. Saya takut dua tiga hari lagi, sudah penuh,” ujar Wabup Yulianus di Labuan Bajo, Senin sore.

Labuan Bajo siap sambut wisatawan libur akhir tahun

Ia pun mengajak para wisatawan agar mengisi liburan Natal dan Tahun Baru dengan berwisata ke Labuan Bajo.

Pemerintah dan masyarakat, kata dia, telah mempersiapkan destinasi wisata dan juga produk UMKM yang berkualitas bagi wisatawan.

“Setiap destinasi wisata kita jaga kebersihannya. Harus bebas dari sampah. Ini untuk memberi kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung,” ungkapnya.

Pemda Manggarai Barat, tambah dia, menjamin keamanan dan kenyamanan bagi wisata selama berada di Labuan Bajo.

“Kita menjalin kerja sama dengan TNI dan Polri untuk menjaga Kamtibmas di Labuan Bajo. Supaya setiap wisatawan merasa aman dan nyaman ketika berada di Labuan Bajo,” tutur dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

error: Content is protected !!