Travel  

Penumpang KA Panoramic Ingin Ada Rute Pendek, biar Lebih Murah

redaksiutama.com – Sebagian masyarakat sudah mencoba kereta panoramic dalam soft launching pada 24 Desember 2022-8 Januari 2023.

Gerbong kereta Panoramic mengikuti rangkaian KA Taksaka Tambahan dengan rute Gambir-Yogyakarta pulang pergi (pp). Harga tiketnya saat ini mulai Rp 750.000 hingga Rp 1 juta.

Baru melayani satu rute, beberapa masyarakat baik yang sudah naik ataupun belum naik berharap rute kereta panoramic ditambah.

Seperti disampaikan seorang penumpang bernama Inna yang sempat menaiki kereta ini pada Minggu (25/12/2022) lalu.

Ia berharap ke depannya kereta paoramic bisa juga dibuka untuk rute-rute yang relatif lebih dekat. Misalnya, Jakarta-Bandung.

Selain karena faktor pemandangan yang bagus, tarifnya juga bisa lebih murah.

“Saranku adain juga jalur rute pendek, misalnya ke Bandung. Dalam tiga jam aja pemandangannya sudah bagus jadi enggak bosen,” ujar Inna saat dihubungi Kompas.com, Rabu (28/12/2022).

“Secara harga juga lebih murah kan dibandingkan ke Yogyakarta,” imbuhnya.

Permintaan tambah rute lainnya

Menurutnya, ada kemungkinan rute pendek bisa menarik minat lebih banyak masyarakat untuk menaiki kereta panoramic.

Sebab, kata dia, hingga saat ini rute yang sudah ada yaitu Gambir-Yogyakarta terlihat cukup laris di pasaran. Tiket pada tanggal-tanggal tertentu juga sudah habis dipesan oleh calon penumpang.

Tidak hanya Inna, dari pantauan Kompas.com di beberapa unggahan video pada reels Instagram, Kamis (29/12/2022), beberapa warganet juga berharap kereta Panoramic menambah rute.

Sama dengan Inna, terdapat akun dengan username @nemsytak yang berharap ada rute Gambir-Bandung pp.

Yaaah, Bandung Gambir gak ada yah?” tulis @nemsytak pada reels akun Instagram Kompas Travel.

Ada juga warganet yang berharap kereta Panoramic memiliki rute yang lebih jauh lainnya.

Nunggu rute Surabaya – Jogja,” tulis akun @eka.shafiyya pada reels yang diunggah oleh @lovesuroboyo.

Paling nyaman lagi kalau rutenya dari Jakarta sampai Banyuwangi #puas naik kereta sepanjang pulau Jawa dari ujung ke ujung,” ujar akun @martha_fenani pada reels Instagram @kompas.travel.

Rute baru belum bisa dipastikan

Menanggapi banyaknya permintaan dan pertanyaan dari masyarakat, Humas PT Kereta Api Pariwisata M Ilud Siregar menyebutkan bahwa rencana ke depannya akan diinformasikan lebih lanjut oleh PT KAI.

“Untuk rencananya nanti mungkin dari PT KAI mempunyai program-program lain untuk meningkatkan bentuk layanan kepada para penumpangnya,” ujar Ilud saat ditemui di Stasiun Gambir, Selasa (27/12/2022).

Ia menjelaskan bahwa PT Kereta Api Pariwisata akan mengikuti arahan dari PT KAI sebagai induk perusahaan. Tentunya, dengan mempertimbangkan berbagai faktor terkait.

“PT Kereta Api Pariwisata diberikan kepercayaan mengelola layanan perjalanan kereta Panoramic. Jadi kita tunggu,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

error: Content is protected !!