redaksiutama.com – Dieng merupakan sebuah wilayah di Jawa Tengah yang secara geografis berada di antara Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara. Wilayah Dieng merupakan daerah dataran tinggi yang diapit oleh jajaran perbukitan pada bagian utara dan selatannya. Hal ini menjadikan wisata di Dieng banyak yang berupa wisata gunung atau bukit dengan ciri khas udara yang sangat sejuk.
Untuk kamu yang berdomisili di kawasan Dieng dan mencari tempat wisata di Dieng terpopuler, berikut kami akan ulas berbagai macam potensi wisata Dieng yang harus masuk dalam daftar kunjungan wisata kamu. So, check these out!
Daftar Wisata di Dieng Terpopuler
1. Savana Pangonan
Alamat : Dieng Kulong, Karangsari, Batur, Banjarnegara, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 18.00 WIBHarga tiket masuk : 5 ribu rupiah per orang, belum termasuk biaya parkir kendaraan
Sejak tanggal 18 Februari 2016, pos pendakian Bukit Pangonan telah dibuka untuk umum. Wisatawan yang tertarik untuk melakukan hiking di bukit dengan ketinggian 2.300 mdpl ini kini sudah bisa melakukannya.
Salah satu wisata di Dieng ini memiliki lahan parkir yang luas dan pastinya panorama pemandangan alam yang indah. Udara yang sejuk akan menyambut kedatangan kamu di tempat wisata Dieng ini.
Jika kamu datang di saat cuaca sedang cerah, pesona megahnya puncak gunung bisa kamu saksikan dari pos pendakian. Butuh waktu sekitar 20 – 30 menit untuk melakukan pendakian dari pos pendakian yang ditandai dengan bangunan rumah kayu permanen menuju ke puncak Bukit Pangonan.
Setelah perjalanan panjang yang telah kamu tempuh, setibanya di atas puncak Bukit Pangonan, kamu akan menemukan lembah luas berbentuk cekungan. Lembah luas berbentuk cekungan ini dulunya merupakan sebuah danau yang kini telah mengering. Area tersebut kemudian ditumbuhi ilalang dan rumput liar hingga tampak seperti sebuah padang savana hijau yang memanjakan mata. Ketika musim kemarau tiba, padang savana hijau tersebut akan berubah warna menjadi kuning karena tidak tersiram air hujan.
Selain mendapatkan panorama alam yang indah, ada kejutan lain yang bisa kamu saksikan dari wisata di Dieng yang satu ini. Dari Bukit Pangonan ini, kamu bisa menyaksikan megahnya Candi Arjuna yang merupakan candi warisan umat Hindu. Hal ini dikarenakan lokasi Bukit Pangonan yang berada tepat di atas kompleks wisata Candi Arjuna.
Kalau Dieng punya padang savana bernama Savana Pangonan, Banyuwangi juga punya padang savana yang tak kalah indah dengan padang savana yang ada di Dieng. Padang savana di Banyuwangi bahkan mendapat julukan sebagai Africa van Java saking indahnya.
Buat kamu yang ingin menyaksikan eksotismenya padang savana di Afrika akan tetapi belum punya banyak kesempatan dan waktu ke sana, bisa banget datang ke padang savana di Banyuwangi yaitu berkunjung ke Taman Nasional Baluran. Informasi selengkapnya tentang tempat wisata ini, baca : Taman Nasional Baluran, Eksotisme Afrika di Pulau Jawa
2. Jembatan Merah Putih
Alamat : Dieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 18.00 WIBHarga tiket masuk : 5 ribu rupiah, jika ingin mencoba flying fox perlu membayar biaya tambahan 20 ribu rupiah per orang
Jembatan Merah Putih merupakan sebuah wisata buatan yang dibuka untuk umum tepatnya pada bulan Mei 2016 lalu. Jembatan Merah Putih ini memiliki panjang 26 meter dan memanjang dari timur ke barat yang menghubungkan dua buah bukit di atasnya.
Berkunjung ke wisata di Dieng ini memungkinkan kamu dapat menyaksikan view Telaga Warna, Telaga Pengilon, serta pesona perbukitan dan pegunungan Dieng dari atas ketinggian. Hal ini karena posisi Jembatan Merah Putih yang strategis berada di atas ketinggian 2.093 mdpl.
Selain bisa jalan – jalan melintasi jembatan dengan pemandangan yang indah, kamu pun bisa berfoto dengan background jembatan merah putih dengan suasana alam yang indah. Abadikan momen seru kamu selama berkunjung ke wisata di Dieng ini.
3. Telaga Warna
Alamat : Dieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 17.00 WIBHarga tiket masuk : 10 ribu rupiah per orang
Terlepas dari legenda Telaga Warna yang dikisahkan secara turun temurun, wisata di Dieng yang satu ini merupakan sebuah tempat wisata alam terbaik yang ada di Dieng. Dari tempat wisata ini, wisatawan dapat menyaksikan keindahan telaga yang kerap berubah warna.
Air yang ditampung cekungan di Telaga Warna ini terkadang berwarna hijau, terkadang berwarna kuning dan pada suatu waktu berwarna seperti pelangi. Fenomena seperti ini terjadi karena air telaga mengandung sulfur yang cukup tinggi sehingga ketika matahari mengenainya, maka warna air akan berubah – ubah warna.
Selain dapat menyaksikan fenomena air telaga yang sering berubah – ubah warna, ketika berkunjung ke Telaga Warna pemandangan lain yang bisa disaksikan adalah keindahan panorama bukit yang berjajar mengelilingi telaga.
Untuk kamu yang tertarik berkunjung ke Telaga Warna, disarankan agar kunjungan dilakukan pada pagi hari atau siang hari karena di waktu tersebut telaga masih belum tertutup kabut sehingga pemandangan yang bisa kamu abadikan sangat jernih dan mengesankan.
4. Telaga Pengilon
Alamat : Dieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 17.00 WIBHarga tiket masuk : 10 ribu rupiah per orang
Berbeda dengan air di Telaga Warna yang kerap berubah – ubah warna, air yang ditampung di Telaga Pengilon justru selalu bening seperti kaca. Karena airnya yang selalu bening seperti kaca, hal tersebut menjadikan telaga ini diberi nama Pengilon yang artinya kaca atau cermin.
Wisata di Dieng ini terletak persis berdampingan atau bersebelahan dengan Telaga Warna. Karena lokasinya yang berdampingan ini wisatawan yang berkunjung ke Telaga Warna pasti mampir di Telaga Pengilon dan sebaliknya. Oleh sebab itu, banyak juga wisatawan yang sering menamai kedua telaga ini sebagai Telaga Kembar.
5. Telaga Merdada
Alamat : Pauan, Karangtengah, Batur, Banjarnegara, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 18.00 WIBHarga tiket masuk : 5 ribu rupiah per orang, belum termasuk biaya parkir
Telaga Merdada merupakan telaga terluas yang ada di Dieng dengan luas sebesar 25 hektar. Namun walau merupakan telaga terluas di Dieng, Telaga Merdada tidak memiliki sumber mata air dan seluruh air yang menggenangi cekungan telaga akan surut ketika musim kemarau tiba.
Hal ini dikarenakan pada musim kemarau tidak ada air hujan yang perlu ditampung sehingga telaga ini lama kelamaan akan mengering. Namun walaupun kondisi telaga mengering di musim kemarau, bukan berarti bahwa bagian tengah telaga ini dapat dilintasi dengan berjalan kaki karena cekungan telaga di musim kemarau akan dipenuhi oleh lumpur yang dalam sehingga akan berbahaya jika dilintasi.
Untuk kamu yang berkunjung ke Telaga Merdada, selain kamu bisa bersantai di tepian telaga dan mengabadikan berbagai momen seru, kamu pun dapat memasang hammock dan bersantai di sana. Menggelar tikar dan bersenda gurau bersama teman sambil makan dan minum juga cocok dilakukan. Pokoknya kalau kamu mencari tempat camping terbaik di Dieng, Telaga Merdada adalah jawabannya.
Untuk menuju ke Telaga Merdada, akses jalannya cukup mudah. Dari pertigaan Dieng, ambil arah ke jalan Banjarnegara. Telusuri jalan tersebut hingga kamu menemukan sebuah papan nama bertuliskan Telaga Merdada.
6. Batu Pandang Ratapan Angin
Alamat : Jl. Dieng, Dieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 06.00 – 17.30 WIBHarga tiket masuk : 10 ribu rupiah per orang, belum termasuk tarif berfoto di beberapa spot foto yang ada di Batu Pandang Ratapan Angin
Batu Pandang Ratapan Angin yang lokasinya bersebelahan dengan Telaga Warna dan Telaga Pengilon merupakan sebuah tempat yang pas untuk menikmati alam Dieng dari atas ketinggian. Batu Pandang Ratapan Angin merupakan sebuah tempat wisata di kawasan bukit yang berada pada ketinggian 2.100 mdpl.
Panorama yang disajikan ketika kamu berlibur pada salah satu tempat wisata di Dieng ini tidak hanya panorama Telaga Warna atau Telaga Pengilon saja, melainkan pesona lahan pertanian hijau yang indah dan kemegahan Gunung Prau yang tampak seperti sebuah benteng raksasa di sisi timur akan kamu saksikan.
Buat kamu yang suka hunting foto, kamu pun bisa memuaskan hasrat hunting fotomu selama berada di Batu Pandang Ratapan Angin ini. Tidak hanya bisa berfoto di atas dua buah batu besar saja, masih ada spot foto lain yang disediakan baik spot foto alami atau spot foto buatan yang sengaja dibuat oleh pengelola tempat wisata.
Namun seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya bahwa jika pengunjung ingin berfoto di spot foto buatan yang disediakan, wisatawan harus membayar biaya tambahan terlebih dahulu. Salah satu spot foto buatan yang dihadirkan adalah spot balon udara.
Mengenai perjalanan menuju wisata Batu Pandang Ratapan Angin, kamu dapat menempuh perjalanan dari arah pusat kota Wonosobo dengan lama waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan. Namun perjalanan yang cukup panjang tersebut tidak akan membuat kamu kecewa karena setibanya di lokasi wisata, beragam keindahan akan kamu temukan dan kamu pun bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata sekaligus yang lokasinya tak jauh dari Batu Pandang Ratapan Angin seperti Telaga Warna atau Telaga Pengilon.
7. Dieng Plateu Theater
Alamat : Dieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 16.00 WIBHarga tiket masuk : 10 ribu rupiah per orang
Mengusung konsep bioskop, perjalanan wisata di Dieng tidak akan terasa lengkap jika kamu tidak singgah di Dieng Plateu Theater yang menayangkan beragam film dokumenter tentang Dieng di sana.
Sebuah film dokumenter yang selalu diputar adalah sebuah film berjudul Bumi Kahyangan Dieng Plateu dengan durasi pemutaran film selama 20 menit. Dieng Plateu Theater ini menyediakan kapasitas tempat duduk sebanyak 60 orang.
Dengan berkunjung ke sini, selain kamu bisa menikmati udara sejuk Dieng yang khas, kamu pun bisa mengenal Dieng lebih dekat melalui film dokumenter yang diputar sekaligus bisa mendapatkan banyak pengetahuan tentang Dieng. Oleh sebab itu, buat kamu yang berlibur ke Dieng sempatkan waktu untuk berkunjung ke Dieng Plateu Theater.
8. Kawah Sikidang
Alamat : Bakal Buntu, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 07.00 – 17.00 WIBHarga tiket masuk : 15 ribu rupiah per orang, belum termasuk biaya parkir
Kawah Sikidang termasuk salah satu objek wisata di Dieng yang belakangan ini semakin hits. Kawah ini terbentuk karena letusan gunung berapi yang masih aktif puluhan tahun lalu. Hal unik yang akan kamu temukan ketika berkunjung ke tempat wisata ini selain pemandangan yang eksotis adalah keberadaan penjual telur mentah.
Penjual telur mentah tersebut akan menawarkan telurnya dan memberikan informasi bahwa di salah satu titik kawah kecil yang ada di kawasan Kawah Sikidang, pengunjung yang membeli telur dapat merebus telurnya dalam waktu cepat tidak lebih dari 5 menit. Selama berada di Kawah Sikidang, kamu juga akan menjumpai burung hantu jinak yang disewakan untuk diajak berfoto.
9. Bukit Sikunir
Alamat : Jl. Dieng, Karangsari, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : Buka 24 jam non stopHarga tiket masuk : 10 ribu rupiah
Bukit Sikunir merupakan sebuah bukit terindah di Dieng yang berada di atas ketinggian 2.263 mdpl. Hal paling menarik yang Bukit Sikunir miliki adalah pesona sunset dan sunrise yang menawan. Oleh sebab itu banyak orang yang memilih untuk melakukan camping di bukit ini.
Untuk kamu yang ingin melakukan camping di sini, jangan lupa bawa berbagai peralatan camping yang dibutuhkan. Mengenai apa saja peralatan camping yang dibutuhkan, baca : 16 Peralatan Camping Esensial yang Perlu Kamu Miliki!
10. Dieng Sky Cafe
Alamat : Jl. Dieng, Sidorejo, Tieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa TengahMap : Klik di siniJam buka : 05.00 – 21.00 WIBHarga tiket masuk : Gratis
Dieng Sky Cafe bukan sebuah café biasa. Dieng Sky Café merupakan sebuah café yang berada di atas ketinggian 1.789 mdpl. Di sini selain bisa nongkrong, kamu juga dapat menikmati pesona golden sunrise atau sunset yang sangat menawan dari atas ketinggian.
Ada banyak menu yang ditawarkan dengan harga murah baik menu makanan, minuman atau camilannya. Selain bisa nongkrong dan seru – seruan, kamu pun dapat berfoto dengan latar belakang deretan perbukitan hijau berselimut kabut tipis yang memanjakan mata. Kemudian pada bagian lain di café ini juga terpampang Gunung Sindoro yang menjulang tegak.
Ada Apa Lagi di Dieng?
Buat kamu yang merasa masih kurang puas jalan – jalan di berbagai tempat wisata Dieng seperti yang sudah kami sebutkan di atas, kamu masih bisa mencari alternatif wisata lain yang ada di Dieng. Kalau kamu suka wisata sejarah nih, banyak loh wisata berupa candi yang bisa kamu jelajahi di Dieng.
Wisata di Dieng berupa candi yang direkomendasikan untuk kamu jelajahi di antaranya seperti wisata Candi Arjuna, Candi Gatotkaca, Candi Magersari, Candi Bima dan masih banyak lagi lainnya. Selain itu, tempat wisata berupa gunung seperti Gunung Prau dan lainnya pun bisa kamu temukan selain beberapa wisata hits yang telah disebutkan di atas. Informasi tentang tempat wisata di Dieng lainnya, baca : 5 Tempat Wisata di Dieng Wonosobo yang Wajib Dikunjungi
Karena Dieng masih berada di daerah Jawa Tengah, kalau masih banyak waktu kamu pun bisa berkunjung ke daerah lain yang menawarkan banyak tempat wisata menarik seperti Jogja atau Gunung Kidul misalnya. Referensi wisata di Jawa Tengah yang dapat menjadi tujuan kunjungan kamu, baca : 16 Tempat Wisata di Jawa Tengah yang Wajib Dikunjungi
Itu lah sedikit informasi tentang Dieng dan rekomendasi wisata di Dieng terpopuler yang recommended untuk kamu kunjungi. Dapatkan pengalaman liburan terbaik selama berada di Dieng. Happy holiday sobat!