Mitos Nabrak Kucing Bikin Sial, Bagaimana Menyikapinya?

redaksiutama.com – Video viral kecelakaan antara truk pengangkut gas elpiji 3 kg dengan Toyota Rush. Diduga kecelakaan terjadi karena mobil berusaha menghindari menabrak kucing .

Dalam video yang diunggah akun Instagram, , disebutkan kecelakaan terjadi di Jalan Raya Bukit Daeng, Dam Mukakuning, Batam, Kepulauan Riau, pada Sabtu pagi (8/10/2022).

Kecelakaan karena menghindari kucing bukan sekali terjadi. Diakui atau tidak, ada mitos yang dipercaya mengenai kucing. Konon, melindas atau menabrak kucing bisa membuat celaka yang menabraknya.

Akan tetapi, patut dipahami bahwa itu hanyalah mitos. Banyak kasus kecelakaan yang malah terjadi karena pengendara berusaha menghindari kucing menyebrang jalan. Tak sedikit malah berakibat fatal akibat mengerem mendadak, atau melakukan manuver secara tiba-tiba.

Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana mengatakan, saat berkendara memang sulit untuk menghindari bahaya dari binatang yang menyebrang.

“Susah (menghindari) kalau kucing, karena nyebrangnya lebih cepat, berbeda dengan anjing yang masih bisa diantisipasi. Maka dari itu pengemudi juga harus harus fokus dan cermat,” kata Sony kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

Menurut Sony, jika dengan menghindari kucing di jalan justru malah membuat celaka maka berusaha menghindar justru jadi tidak relevan.

“Tapi jika pengemudi terlanjur menabrak binatang apapun (tidak hanya kucing), segera berhenti dan kuburkan,” kata Sony.

Training Director The Real Driving Center (RDC) Marcell Kurniawan mengatakan, terlepas dari mitos yang ada faktanya pengemudi harus dapat memilah dan memilih risiko mana yang risikonya lebih rendah.

“Misalnya bila terpaksa harus menabrak kucing dari pada menghindar dan lebih membahayakan karena misalnya ada kendaraan dari arah berlawanan, maka pengemudi harus memilih untuk menabrak kucing,” ucap Marcell.

Menurut Marcell, hal ini lebih baik dari pada harus mencelakai diri sendiri, penumpang dan kendaraan lain.

“Namun bila masih aman untuk dihindari coba untuk dihindari, dengan catatan harus melihat situasi dan kondisi,” kata dia.

error: Content is protected !!