Kembali Juara 1, Pangandaran Targetkan Tiga Medali Emas untuk Cabor Selam Laut

redaksiutama.com – Pangandaran kembali menyabet satu medali emas pertama dari cabang olahraga selam laut pada pelaksanaan Porprov XIV Jabar 2022 .

Satu medali emas diraih oleh Dedem Nurjamal atlet cabang olahraga selam laut kategori freediving.

Kemudian medali perak berhasil diraih oleh Fuad Ikhsan Fauzi asal Kabupaten Garut dan medali perunggu oleh Moh. Nasih asal Kota Bogor.

Hari pertama pertandingan dibuka oleh Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan di pantai timur pada Selasa, 15 November 2022. Dalam cara tersebut tampak hadir Ketua POSSI Jabar Halim Utomo.

Ketua cabor selam laut Kabupaten Pangandaran Sobar Sugema mengatakan di hari pertama pertandingan untuk cabor selam laut , Pangandaran meraih satu medali emas.

“Kami targetkan 3 medali emas untuk di cabor selam laut ,” kata Sobar.

Sementara Ketua KONI Kabupaten Pangandaran Agus Mulyana mengatakan, di hari keenam pelaksanaan Porprov XIV Jabar 2022 , kontingen Pangandaran sudah mendapatkan sebanyak 7 medali emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

“Kami optimistis hari ini akan menambah 1 medali emas lagi dari cabor terjun payung, 1 medali emas dari cabor layar dan 2 medali emas dari selam laut ,” ujarnya.

Sebelumnya, Pangandaran juga menyabet medali emas pertama untuk kategori Formation Skydiving (FS) di Porprov XIV Jabar 2022 dari cabor terjun payung.

Lima penerjun bisa menyelesaikan tugasnya dengan membentuk formasi di babak pertama dengan baik dan mendarat di venue terjun payung bandara Nusawiru Kabupaten Pangandaran .

Pelatih terjun payung untuk Kontingen Pangandaran Donni Kurdi membenarkan bahwa menurut dari hasil kerjasama team untuk kategori FS kemungkinan besar mendapatkan medali emas pertama.

“Karena rundown dan hasil sudah ada. Tinggal menunggu pengumuman resminya aja, mudah-mudahan dapat medali emas,” ucap Donni melalui sambungan telepon pada Senin, 14 November 2022.

Dirinya berharap pada saat pengumuman nanti Kontingen Pangandaran bisa meraih medali emas khususnya untuk cabor terjun payung.***

error: Content is protected !!
Exit mobile version