redaksiutama.com – Diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora sempat memberikan pernyataan setelah kasus KDRT berakhir damai dengan proses retorative justice, Selasa (18/10/2022).
Didampingi Lesti Kejora , Rizky Billar sempat menyampaikan kembali permohonan maaf di Polres Metro Jakarta Selatan.
Permintaan maaf itu ditujukan kepada istrinya dan orang tua Lesti Kejora .
Billar merasa gagal menjadi menantu, karena melakukan kekerasan terhadap sang istri.
Saat Billar menyampaikan permintaan maaf, Kirdi Putra menilai ada rasa takut.
Pun dirinya menyebut permintaan maaf sang aktor tidak tulus.
“Banyak ekspresi dari Billar ada rasa takut,” ucap Kirdi Putra, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (20/10/2022).
“Saya tetap belum melihat itu adalah permintaan maaf yang tulus,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Kirdi Putra menjelaskan terkait pernyataannya tersebut.
Terlihat Billar memang mengulang-ulang kata maaf kepada Lesti dan mertuanya.
Namun, menurut Kirdi Putra, permintaan maaf itu tidak dibarengi dengan pengakuan kesalahan.
“Kenapa begitu, dia nyebutin lagi minta maaf berulang kepada Lesti kepada kedua orang tua Lesti, dia sebutin lengkap.”
“Tapi dia belum nyebutin satu hal apa kesalahan dia apa gitu loh,” jelas Kirdi.
Pihanya menyebut Billar belum mau terbuka mengakui kesalahan telah melakukan tindak kekerasan.
“Artinya orang ini (Rizky Billar) belum mau ngaku bahwa dia terbuka dia salah apa,” ucap Kirdi.
Kemudian disinggung soal adanya kemarahan pihaknya membenarkan.
Namun terkait dendam, ia tak dapat memberikan pernyataan gamblang.
“Kita nggak tahu dia dendam atau tidak, itu kan ada di kepala dia,” paparnya.
“Tapi ada bagian ketika Lesti bicara, dia marah itu ada,” sambungnya.
“Ketika mulutnya dimasukkan ke dalam trus keningnya menkerut itu ada,” tandas Kirdi.
Rizky Billar Minta Maaf, Janji Jadi Suami Terbaik untuk Lesti Kejora
Laporan KDRT Lesti Kejora terhadap Rizky Billar berakhir damai melalui proses restorative justice.
Kepada awak media, Rizky Billar menyampaikan permohonan maaf untuk orang tua Lesti.
Lantaran Billar merasa gagal menjadi seorang menantu untuk menjaga Lesti.
“Mohon maaf untuk pihak keluarga istri (orang tua Lesti Kejora ), karena saya sudah gagal menjaga amanah yang mereka berikan,” ucap Billar, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Rabu (19/10/2022).
Kini Billar akan berusaha meyakinkan kembali mertuanya.
Bahwa dirinya tak akan gagal lagi menjadi menantu terbaik bagi Endang Mulyana dan Sukartini.
“Namun saya ingin meyakinkan mereka lagi, bahwa saya insyallah tidak gagal memilih saya sebagai menantunya,” paparnya.
Billar turut berterima kasih pada sang istri yang masih menerimanya kembali.
Ia akan pergunakan kesempatan ini untuk banyak belajar menjadi suami dan ayah terbaik.
“Terima kasih kepada istri saya karena masih mau menerima saya kembali, masih memberikan saya kesempatan untuk belajar untuk berbenah menjadi kepala rumah tangga yang lebih baik lagi,” kata Billar.
Aktor 27 tahun ini berharap kasusnya tersebut dapat menjadi pembelajaran untuk dirinya ke depan.
Ia berjanji akan menjadi suami sekaligus ayah terbaik.
“Mudah-mudahan ini menjadi pembelajaran berharga buat saya untuk terus belajar menjadi yang lebih baik lagi, (janji) menjadi ayah yang baik buat anak saya, suami yang baik untuk istri saya,” katanya.
(Tribunnews.com/Ayumiftakhul)
Disebut hanya Diam atas Kasus Sahabatnya, Harris Vriza Bongkas Isi Chat Lesti Kejora & Rizky Billar
Privacy Policy
We do not collect identifiable data about you if you are viewing from the EU countries.For more information about our privacy policy, click here
Disebut hanya Diam atas Kasus Sahabatnya, Harris Vriza Bongkas Isi Chat Lesti Kejora & Rizky Billar
Kembali Mesra Usai Berdamai, Rizky Billar Minta Maaf Gagal Jalankan Amanah Orang Tua Lesti Kejora
Janji Rizky Billar pada Lesti Kejora dan Ayah Mertuanya, Sampaikan Maaf Telah Lakukan Kekerasan
Hotman Paris Curigai Ada Hal Janggal di Kasus KDRT Rizky Billar, Merasa Aneh dengan Lesti Kejora
Momen Mesra Rizky Billar pada Istrinya seusai Resmi Berdamai, Lesti Kejora Yakin Suami akan Berubah
Buat Publik hingga Penggemar Kecewa atas Pencabutan Laporan KDRT, Lesti Kejora Sampaikan Pesan Ini
Batal Ajukan Autopsi Anaknya, Ayah Korban Tragedi Kanjuruhan Merasa Tak Didukung & Berjuang Sendiri
Anak 4 Tahun Asal Ngawi Meninggal seusai Idap Gagal Ginjal Akut, Organ Lain Alami Komplikasi
Jokowi Minta Publik Tak Perlu Ragu dengan Pembangunan Ibu Kota Negara Nusantara: Kurang Apa Lagi
Menpora Beberkan Opsi Kantor FIFA yang Telah Disiapkan: Tinggal Pilih tapi Berharap Pilih Dekat GBK
Kapolri Ingatkan Jajaran Polisi yang Tidak Mengikuti Arahan Presiden akan Dipersilakan Keluar
Nama Ganjar Pranowo Sering Dikaitkan dengan Kasus Korupsi e-KTP: Novel Baswedan: Belum Ada Bukti