Seluruh Jemaah Calon Haji Sumsel Berhasil Berangkat ke Makkah

GenPI.co Sumsel – Seluruh jemaah calon haji asal Provinsi Sumatera Selatan dipastikan berhasil berangkat ke Tanah Suci Makkah.

Hal itu dikatakan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatan Syafitri Irwan yang juga Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) setempat di Palembang, Minggu (3/7).

“Seluruh JCH yang berjumlah 3.232 orang bisa diberangkatkan melalui embarkasi haji Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin ke Arab Saudi untuk beribadah di Tanah Suci Makkah pada masa haji 1443 H/2022 M ini,” ujarnya.

BACA JUGA:  Sumsel Sukses Berangkatkan 1.349 Jemaah Calon Haji ke Tanah Suci

Keberangkatan jemaah calon haji Sumsel dibagi menjadi sembilan kelompok terbang (kloter).

Kloter pertama terbang menuju Jeddah pada 25 Juni 2022 dan kloter terakhir terbang dari Palembang menuju Bandara King Abdul Aziz, Jeddah menggunakan pesawat Saudi Airlines pada 2 Juli 2022.

BACA JUGA:  19 Jemaah Calon Haji OKU Selatan Berangkat ke Tanah Suci Hari Ini

Selain itu, Kanwil Kemenag Sumsel juga melayani pemberangkatan 490 jemaah asal Provinsi Bangka Belitung lewat Embarkasi Palembang.

Secara keseluruhan, Embarkasi Palembang memberangkatkan 3.722 jemaah calon haji asal Sumsel dan Babel dengan selamat.

BACA JUGA:  Dikawal Polisi, Jemaah Calon Haji OKU Berangkat ke Palembang

“Saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan embarkasi haji, diharapkan kerja sama ini bisa lebih baik saat penyambutan kedatangan jemaah,” pungkasnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari sumsel.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!