Lirik Lagu Indonesia Raya 3 Stanza, Ciptaan WR Supratman yang Penuh Makna

JAKARTA, celebrities.id – Lirik lagu Indonesia Raya 3 stanza diciptakan oleh Wage Rudolf Supratman atau dikenal WR Supratman. 

Lagu ini pertama kali dibawakan menggunakan gesekan biola oleh WR Supratman dalam Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 1928.

Tentu kalian sudah pernah mendengar lagu Indonesia Raya karena sering berkumandang saat upacara bendera, kegiatan resmi hingga peringatan hari kemerdekaan Indonesia. Lirik lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan biasanya hanya dari bagian Stanza 1 saja. Masih banyak orang yang belum mengetahui lirik lagu Indonesia Raya stanza 2 dan stanza 3.

Menurut Anthony C. Hutabarat dalam bukunya yang berjudul Meluruskan Sejarah dan Riwayat Hidup Wage Rudolf Supratman: Pencipta Lagu Indonesia Raya (2001), lagu Indonesia Raya ciptaan W.R. Supratman terdiri atas 3 stanza.

Adapun lirik lagu Indonesia Raya memiliki makna yang sangat penting bagi bangsa Indonesia untuk menguatkan rasa nasionalisme dan cinta Tanah Air.

Berikut ini lirik lagu Indonesia Raya 3 Stanza ciptaan W.R. Supratman dan maknanya.

Lirik Lagu Indonesia Raya 3 Stanza

Stanza I
Indonesia tanah airku,
Tanah tumpah darahku,
Di sanalah aku berdiri,
Jadi pandu ibuku.

Indonesia kebangsaanku,
Bangsa dan tanah airku,
Marilah kita berseru,
Indonesia bersatu.

Hiduplah tanahku,
Hiduplah neg’riku,
Bangsaku, rakyatku, semuanya,
Bangunlah jiwanya,
Bangunlah badannya,
Untuk Indonesia Raya.

Stanza II
Indonesia, tanah yang mulia,
Tanah kita yang kaya,
Di sanalah aku berdiri,
Untuk s’lama-lamanya.

Indonesia, tanah pusaka,
P’saka kita semuanya,
Marilah kita mendoa,
Indonesia bahagia.

Suburlah tanahnya,
Suburlah jiwanya,
Bangsanya, rakyatnya, semuanya,

Sadarlah hatinya,
Sadarlah budinya,
Untuk Indonesia Raya.

Stanza III
Indonesia, tanah yang suci,
Tanah kita yang sakti,
Di sanalah aku berdiri,
N’jaga ibu sejati.

Indonesia, tanah berseri,
Tanah yang aku sayangi,
Marilah kita berjanji,
Indonesia abadi.

S’lamatlah rakyatnya,
S’lamatlah putranya,
Pulaunya, lautnya, semuanya,
Majulah neg’rinya,
Majulah pandunya,
Untuk Indonesia Raya.

Refrain
Indonesia Raya,
Merdeka, merdeka,
Tanahku, neg’riku yang kucinta!

Indonesia Raya,
Merdeka, merdeka,
Hiduplah Indonesia Raya.

Lirik lagu Indonesia Raya 3 Stanza memiliki makna berupa harapan dan doa terhadap negara Indonesia tercinta. Setiap stanza memiliki nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme di dalam lagu Indonesia Raya.

Mengutip dari laman Kebudayaan Kemendikbud, setiap stanza dalam lagu Indonesia Raya memiliki makna yang berbeda-beda.

Stanza pertama berkisah tentang Indonesia yang saat itu belum bersatu. Hal tersebut tercermin dalam penggalan lirik, “Marilah kita berseru, Indonesia bersatu”.

Pada stanza kedua, terdapat doa yang tulus dari seluruh masyarakat Indonesia yang mengharapkan Indonesia sebagai negara yang bahagia. Makna tersebut terdapat dalam lirik, “Marilah kita mendoa, Indonesia bahagia”. 

Terakhir, pada stanza ketiga memiliki janji dan sumpah dari seluruh rakyat Indonesia. Sebuah sumpah janji setia terhadap keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini juga terdapat dalam penggalan lirik, “Marilah kita berjanji, Indonesia Abadi”.

Editor : Oktiani Endarwati


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!