redaksiutama.com – Memoar Pangeran Harry yang berjudul ” Spare ” akan mengungkap perkelahian yang terjadi dengan Pangaren William.
Namun sebelum rilisnya yang dijadwalkan pada 10 Januari mendatang, The Guardian telah lebih dulu mengungkapkan detailnya.
Media AS itu berhasil mendapatkan salinan buku tersebut yang menjadi bahan artikelnya.
Dalam bukunya, Duke of Sussex mengaku pertengkaran dengan kakaknya terjadi di rumahnya di London pada 2019 lalu.
Pangeran Harry menuding kakaknnya menyebut Meghan Markle “sulit, kasar, dan kasar” sebelum pertengkaran itu memanas.
Konfrontasi yang berawal dari debat mulut itu dengan cepat berubah menjadi perkelahian fisik setelah pewaris takhta Inggris itu menyerangnya.
“Konfrontasi meningkat,” tulisnya, “sampai William ‘mencengkeram kerah bajuku, merobek kalungku, dan … menjatuhkanku ke lantai“.
Kejadian tersebut mengakibatkan luka terbuka di punggung anak bungsu Putri Diana itu.
Bocornya isi buku ini dipastikan akan memicu kehebohan serius bagi keluarga kerajaan Inggris termasuk tudingan kekerasan yang dilakukan oleh calon rajanya itu.
Kronologi kejadian
Pertengkaran kakak adik itu dikatakan berawal dari konflik yang dipicu oleh pemberitaan media Inggris terhadap Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pangeran William ingin mendiskusikan hal itu dengan berkunjung ke kediaman adiknya di Nottingham Cottage.
“Tetapi ketika William tiba di Nottingham Cottage, dia sudah ‘panas sekali'” tulis Pangeran Harry.
“Setelah William mengeluh tentang Meghan, Harry mengatakan kepadanya bahwa dia mengulangi narasi pers dan dia mengharapkan yang lebih baik.”
Namun Pangeran William tetap bersikap tidak rasional sehingga kedua bangsawan itu saling berteriak.
Harry kemudian menuduh saudara laki-lakinya bertindak seperti ahli waris, yang tidak dapat memahami mengapa adik laki-lakinya tidak puas menjadi cadangan.
Meski demikian, suami Kate Middleton itu mengklaim dia berusaha membantu.
Harry berkata, “Apakah kamu serius? Tolong aku? Maaf – apakah itu yang Anda sebut ini? Membantu saya?”
Komentar itu memicu kemarahan saudaranya yang lalu mengumpat dan berjalan ke arahnya.
Pangeran Harry lalu pindah ke dapur namun tetap diikuti kakaknya yang sedang naik pitam.
Harry menulis bahwa dia memberi saudaranya segelas air dan berkata: “Willy, saya tidak dapat berbicara dengan Anda ketika Anda seperti ini.”
“Dia menurunkan air, memanggil saya dengan nama lain, lalu mendatangi saya.”
“Itu semua terjadi begitu cepat. Sangat cepat. Dia mencengkeram kerah bajuku, merobek kalungku, dan dia menjatuhkanku ke lantai.”
“Saya mendarat di mangkuk anjing, yang retak di bawah punggung saya, potongan-potongannya melukai saya. Saya berbaring di sana sejenak, bingung, lalu berdiri dan menyuruhnya keluar.”
Ia menyatakan jika Pangeran William mendesaknya untuk membalas namun ayah dua anak ini menolak melakukannya.
William pergi, kata Harry, lalu kembali dengan tampak menyesal, dan meminta maaf.
Anak sulung Raja Charles itu lalu berbalik lagi dan berpesan, “Kamu tidak perlu memberi tahu Meg tentang ini.”
“‘Maksudmu kamu menyerangku?’
“‘Aku tidak menyerangmu, Harold.'”
Harry mengatakan dia tidak segera memberi tahu istrinya tetapi memanggil terapisnya.
Meski demikian, istrinya kemudian melihat luka dan memar yang dialami di punggungnya itu sehingga tahu soal pertengkatan tersebut.
Harry mengatakan mantan bintang televisi itu tidak terlalu terkejut dan tidak terlalu marah.
“Dia sangat sedih,” tutupnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.