Alvaro Bautista Sebut Balapan Sprint Ide yang Bagus untuk MotoGP, Ini Alasannya

TALAVERA, celebrities.id – Mantan pembalap MotoGP, Alvaro Bautista menilai balapan sprint merupakan ide yang bagus untuk MotoGP. Sebab hal itu bakal menambah keseruan bagi para penonton yang menyaksikannya.

Seperti diketahui, mulai tahun depan ajang MotoGP bakal menggelar balapan sprint di kelas utama. Ide tersebut menyontek apa yang dilakukan oleh kejuaraan World Superbike (WSBK) yang sudah menerapkan balapan sprint (Superpole) untuk pertama kalinya pada 2019 di luar dua balapan utama.

Rencananya, balapan sprint MotoGP itu akan dimulai pada Sabtu pukul 15.00 waktu setempat. Kemudian, starting grid balapan sprint dan balapan utama pada Minggu pukul 14.00 waktu setempat akan bergantung dari hasil kualifikasi.

Bautista, yang menghabiskan waktu dalam kariernya di dunia MotoGP, memutuskan melanjutkan perjalannya di dunia WSBK pada 2019. Alhasil, dia punya pengalaman dengan dua sistem balapan, yakni satu balapan klasik seperti di MotoGP dan juga balapan modern seperti yang diterapkan WSBK.

Dengan pengalamannya tersebut, rider asal Spanyol itu pun yakin ide balapan sprint di MotoGP adalah sesuatu yang bagus. Sebab menurutnya, hal itu akan menambah daya Tarik bagi penonton yang menyaksikannya.

“Saya pikir ide balapan sprint di MotoGP adalah ide yang bagus. Banyak pembalap yang mengeluh, tapi itu jauh lebih baik bagi penonton. Hari ini ketika saya menonton replay Kualifikasi satu dan dua, saya selalu berakhir dengan fast forwarding ke dua menit terakhir ketika hal-hal penting terjadi. Itu sebabnya saya pikir balapan pada hari Sabtu itu menarik,” kata Bautista dilansir dari Speedweek, Jumat (26/8/2022).

Namun, dari sisi pembalap banyak sekali dari mereka yang memprotes adanya balapan sprint di MotoGP. Akan tetapi, menurut Bautista mereka harus bisa beradaptasi dengan perubahan tersebut.

“Segala sesuatu di dunia berubah, Anda harus beradaptasi. Anda harus mencoba sesuatu yang baru untuk menjangkau orang. Sebagai contoh, sistem WSBK sangat menarik bagi para penggemar dengan Superpole dan balapan utama pertama pada hari Sabtu serta balapan Superpole dan balapan utama kedua pada hari Minggu. Ada pembalap yang berhasil merawat ban lebih lembut di balapan panjang, tapi di balapan sprint Anda bisa mendorong secara maksimal, ini semua tentang kecepatan murni,” kata rider berusia 34 tahun itu.

Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!