Wajah Toyota Sienta Terbaru Mulai Beredar di Dunia Maya

JawaPos.com – Salah satu model Toyota yang bermain segmen MPV yaitu Sienta sempat menarik perhatian di awal kemunculannya. Mobil MPV dengan pintu geser ini yang resmi di jual di Indonesia pada 2016 penjualan Toyota Sienta terus mengalami penurunan.

Angka penjualan Toyota Sienta secara wholesales di Indonesia kurang bergairah, terutama pada kuartal pertama tahun 2022. Sejak awal 2022, Toyota mengalihkan status Sienta menjadi Spot Order.

Langkah ini turut mempengaruhi distribusi wholesales Sienta dari pabrik ke diler di seluruh Indonesia. Dan hanya mencatat 17 unit Sienta yang terdistribusi wholesales pada Januari-Maret 2022. PT Toyota Astra Motor mengakui kalau distribusi retail jauh dari angka tersebut yakni sebanyak 162 unit.

Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy sempat mengungkapkan kalau sejak awal tahun ini, Sienta kami pindah kan ke Spot Order ya, unit baru akan di produksi setelah ada order yang masuk.

“Setiap bulan bisa berbeda-beda wholesales dari Sienta tergantung order dan juga kapasitas dari manufacturingnya,” ujar Anton.

Terkait Sienta, kabar meyeruak kalau mobil MPV dengan pintu geser ini di negara asalnya yaitu Jepang mendapat perubahan tampilan yang signifikan. Rencanannya akan diluncurkan pada akhir Agustus 2022 di Jepang.

Desain baru Toyota Sienta juga sempat beredar foto-fotonya beredar di media sosial. Disinyalir foto-foto yang beredar berasal dari negara Jepang, tampak Toyota Sienta terbaru sedang diangkut menggunakan towing.

Desain Sienta pada bagian depan mempunyai lekukan membulat sedangkan pada bagian belakang mempunyai lampu kombinasi bulat kecil kecil, tersususn secara vertikal di kedua sisi.

Foto-foto yang diduga Sienta terbaru ini di unggah di akun Twitter @1fc19131fdc043a, serta juga ada pada laman creative311.com dan disebutkan perkiraan peluncuran akhir Agustus 2022.

Unit mobil yang diduga Toyota Sienta terbaru sedang diangkut truk towing. (Foto: Istimewa)

Selain itu di media otomotif Jepang lain yaitu Best Car Japan menyebutkan kalau Toyota Sienta terbaru akan menggunakan platfom modular TNGA-B. Mempunyai dimensi sedikit berubah dengan panjang 4.300 mm, lebar 1.695 mm, dan tinggi 1.670 mm. Melihat ukuran ini Sienta lebih panjang 20 mm dan 5 mm lebih pendek dari sebelumnya.

Kapasitas mesin yang digunakan masih sama yaitu berkapasitas 1.500 cc tiga silinder konvensional dengan pilihan hybrid seperti Yaris dan Aqua yang sama-sama menggunakan platform TNGA-B. Bahkan nantinya juga dikabarkan kalau Sienta terbaru juga dikabarkan tersedia dalam opsi penggerak 2WD dan 4WD. Bagaimana dengan Toyota Indonesia? Kita tungga kabar selanjutnya.

Editor : Dony Lesmana Eko Putra


Artikel ini bersumber dari www.jawapos.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!