Gak usah lagi bingung cari denah rumah 7×10 yang modern dan minimalis. Inspirasi terbaiknya sudah kami kumpulkan pada artikel di bawah ini. Yuk, kita cek satu-satu!
Ukuran rumah merupakan faktor penting dalam pembangunan denah.
Pasalnya, denah rumah wajib disesuaikan dengan lahan yang tersedia.
Kalau tidak, rumah bisa terlihat berantakan, atau lebih parahnya lagi, sesak.
Lantas, bagaimana dengan rumah berukuran 7×10?
Rumah berukuran 7×10 tergolong sebagai hunian sedang.
Rasio yang cukup besar membuat rumah 7×10 cenderung dibuat memanjang, entah itu ke samping atau memanjang.
Oleh karena alasan itu, denah rumah 7×10 cukup sulit dibuat.
Nah, daripada pusing merancang denah sendiri, lebih baik ambil inspirasinya dari contoh denah rumah berikut ini!
Contoh Denah Rumah 7×10 yang Minimalis dan Modern
1. Rumah 7×10 Sederhana 2 Lantai
Denah rumah 7×10 yang pertama dibangun 2 lantai.
Lantai pertama berisikan ruang tamu, ruang makan, dapur, kamar mandi, dan kamar tamu.
Sementara itu lantai kedua diisi dengan kamar utama dan balkon.
Pemisahan lantai terlihat efektif karena mengandalkan lantai dua sebagai ruang pribadi yang hanya dipakai khusus untuk keluarga.
2. Rumah 7×10 2 Lantai yang Ramai
Membutuhkan lebih banyak ruangan di dalam rumah?
Kamu bisa menyontek denah rumah modern satu ini!
Denahnya dirancang dengan beragam ruangan di setiap lantai.
Kerennya lagi, penempatan ruangan di tata sedemikian rupa sehingga tidak terlihat sesak.
Hal tersebut dapat terealisasi berkat minimnya sekat di dalam rumah.
Denah ini memiliki 3 kamar, cocok untuk keluarga besar.
3. Rumah 7×10 1 Lantai
Siapa bilang rumah 1 lantai tidak muat banyak kamar?
Lihat saja denah rumah 7×10 1 lantai di atas!
Huniannya terdiri dari 3 kamar tidur, 2 kamar mandi, dan dapur serta ruang makan yang cukup luas.
Kamar di dalam rumah diposisikan menempel ke sisi tembok, menyisakan ruangan tengah yang lapang.
Denah pintar ini bahkan bisa menyisakan sepetak lahan untuk disulap menjadi halaman belakang!
4. Rumah 7×10 2 Kamar
Denah rumah 7×10 ini cocok bagi para pasangan baru yang sedang memulai mahligai rumah tangga.
Rumahnya hanya berisi 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan ruang makan serta ruang tamu yang digabungkan.
Walaupun kecil, denah rumah minimalis ini tidak terlihat penuh.
Lagi-lagi, peran sekat yang minimal menjadi faktor penting dalam perancangan interior yang luas dan rapi.
5. Rumah 7×10 Disertai Taman dan Carport
Denah rumah 7×10 selanjutnya dirancang dengan lahan ekstra untuk carport dan taman.
Berbeda dari denah-denah sebelumnya, carport kali ini dibangun menjuru masuk ke dalam rumah.
Secara otomatis, lahan parkir mobil menjadi lebih luas, cukup untuk 1 mobil dan 1 motor.
Selain itu, ukuran tanahnya juga menyisakan ruang untuk pembangunan taman depan dan belakang.
Rumah jadi terlihat lebih asri dan sejuk, deh!
6. Rumah 7×10 Minimalis Mewah
Denah rumah 7×10 ini dibangun melebar ke samping.
Dengan ukuran melebar, rumahnya memiliki lebih banyak lahan dibandingkan dengan rumah memanjang.
Pada sisi rumah, terdapat carport dan teras yang cukup luas, serta halaman depan yang pas digunakan sebagai taman mini.
Tidak hanya itu, denah rumah minimalis ini juga memiliki ruang TV atau kumpul keluarga.
Ini cukup langka lo di rumah berukuran 7×10 1 lantai.
7. Rumah 7×10 Asri
Suasana rumah menjadi lebih asri berkat penempatan tanaman hijau di setiap sudut hunian.
Dengan denah seperti ini, kamu bisa membangun taman indoor di dalam rumah.
Agar suasana rumah lebih sejuk dan cantik, gunakan dinding kaca transparan di area taman.
Dengan begitu, penghuni rumah bisa santai di dalam rumah sambil menikmati hijaunya pemandangan taman.
***
Semoga ulasan di atas bermanfaat ya, Sahabat 99…
Jangan lupa pantau terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Bagi kamu yang tertarik memiliki hunian minimalis modern seperti Tenjo City, langsung kunjungi 99.co/id, ya!
Artikel ini bersumber dari www.99.co.