7 Bahan Mentah untuk Bangunan yang Sering Digunakan. Kokoh!

3 menit

Material bahan mentah untuk bangunan biasanya disiapkan terlebih dahulu sebelum membuat struktur bangunan. Bahan-bahan ini acapkali digunakan untuk pembuatan atap, tembok, dan lain sebagainya.

Property People, setiap jenis bahan bangunan mempunyai karakteristik tersendiri.

Sebelum membangun hunian, ada baiknya kamu mengetahui berbagai karakteristik jenis bangunan tersebut.

Hal ini diperlukan supaya material yang akan digunakan sesuai kebutuhan dan biaya yang dikeluarkan tak akan terlalu membengkak.

Setidaknya, terdapat 7 bahan mentah untuk bangunan yang bisa kamu pilih dan disesuaikan dengan kebutuhan. Apa saja?

7 Bahan Mentah untuk Bangunan

1. Kayu

Meski kini bahan mentah untuk bangunan cukup banyak, material kayu masih menjadi salah satu bahan mentah andalan.

Alasannya, kayu mempunyai daya tahan yang baik dan cukup kokoh ketika proses pembangunan dimulai.

Akan tetapi, tiap jenis kayu mempunyai ketahanan dan karakternya masing-masing.

Kayu dengan kualitas tinggi umumnya berharga mahal, tetapi bisa bertahan hingga bertahun-tahun.

Bahan mentah bangunan yang satu ini dibutuhkan untuk beberapa bagian seperti rangka tembok, rangka atap, pintu, jendela, dan lain sebagainya.

2. Bambu

Di tempat-tempat tertentu seperti di desa, masih banyak pembangunan rumah yang menggunakan bambu sebagai salah satu bahan bangunannya.

Sama halnya dengan kayu, bambu juga mempunyai daya tahan yang cukup baik.

Keunggulan dari bambu ketika diaplikasikan pada suatu bangunan adalah kemudahan untuk dibentuk sesuai keperluan.

Biasanya struktur bambu dipakai untuk rangka atap, dinding, pagar, dan lain-lain.

Di sisi lain, harga bambu relatif terjangkau sehingga menjadi pilihan terbaik bagi orang-orang yang memiliki keterbatasan dengan bujet.

Secara umum, kini bangunan dengan konsep alami sering menggunakan bambu sebagai material utama yang digunakan.

3.  Padatan Serbuk Kayu

Bahan untuk bangunan berupa padatan serbuk kayu bisa jadi jarang digunakan secara umum.

Namun, padatan serbuk kayu ini menjadi salah satu bahan yang ramah lingkungan lantaran memanfaatkan limbah kayu-kayu yang sudah tidak terpakai.

Campuran serbuk kayu yang dipadatkan dalam jumlah banyak ternyata bisa dicetak menjadi berbentuk kotak-kotak atau lempengan.

4. Tanah Liat

Bahan mentah untuk bangunan lain yang juga sering digunakan adalah tanah liat.

Bahan yang satu ini biasanya dimanfaatkan untuk mengganti semen dan tanah.

Dalam pemilihannya, kamu harus memilih tanah liat yang benar-benar berkualitas bagus supaya bisa bertahan lebih lama ketika diaplikasikan pada bangunan.

Tanah liat yang bagus umumnya tidak mudah retak jika terkena panas matahari.

5. Batako Ringan

Dalam pembangunan, batako yang terbuat dari semen, pasir, hingga pecahan batu sudah sering diaplikasikan.

Campuran bahan-bahan itu biasanya akan menghasilkan batako yang kuat.

Akan tetapi, kelemahannya bobot batako bakal menjadi berat sehingga sulit untuk ditata.

Maka dari itu, batako ringan dapat menjadi pilihan terbaik lantaran beratnya cenderung jauh lebih enteng meski ukurannya besar.

Dengan demikian, batako ringan dapat lebih mudah ditata dibandingkan batako pada umumnya.

6. Bahan Daur Ulang

Bahan-bahan daur ulang seperti bata plastik, tembok kaca, dan lain sebagainya bisa dipergunakan untuk bahan mentah bangunan.

Bahan-bahan ini memanfaatkan limbah atau sampah dan menjadi alternatif bahan bangunan yang bisa kamu coba.

Selain dari sisi keawetan dan biaya yang lebih murah, bahan mentah untuk bangunan jenis ini juga bisa membantu mengurangi sampah atau pencemaran lingkungan.

7. Hollow Besi Galvanis

Hollow besi galvanis juga dapat digunakan sebagai bahan mentah untuk bangunan.

Penggunaan besi jenis ini biasanya menyesuaikan dengan konsep bangunan dan kebutuhan.

Namun, menilik kekokohan atau daya tahan, memilih hollow besi galvanis pun tidak boleh asal-asalan, terutama terkait ukuran.

Penggunaan bahan bangunan ini antara lain untuk membuat struktur plafon, struktur dinding, rangka atap, hingga kanopi.

***

Itulah bahan mentah untuk bangunan, Property People.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Baca informasi menarik dan terbaru hanya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah dijual di kawasan Bandung, bisa jadi Dago Village adalah jawabannya.

Temukan pilihan hunian terbaik di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

error: Content is protected !!
Exit mobile version