redaksiutama.com – Kota Yogyakarta tak hanya memiliki Malioboro dan Keraton sebagai rujukan wisata pada akhir tahun, tapi juga Taman Pintar yang merupakan tempat wisata edukasi bagi anak.
Pada periode libur akhir tahun ini, Taman Pintar memiliki beberapa wahana baru yang bisa dinikmati wisatawan.
“Kami ada wahana baru seperti Digital Bicycle, X-ray Interaktif, Multi Shape Mirror, Peraga Lorong Cermin, dan Peraga Sepeda Roda Kotak,” kata Kepala UPT Pengelolaan Taman Budaya Kota Yogyakarta Retno Yuliani, saat dihubungi pada Rabu (28/12/2022).
Retno berharap agar Taman Pintar menjadi sarana edukasi yang aman untuk mencerdaskan bangsa.
Adapun jumlah kunjungan wisatawan ke Taman Pintar sejak awal bulan Desember 2022 mengalami peningkatan.
Saat ini tercatat Taman Pintar dapat dikunjungi sebanyak 4.000 sampai 5.000 wisatawan dari berbagai daerah dalam sehari.
“Alhamdulillah sekarang perharinya bisa mencapai 4.000-5.000 kunjungan,” ujarnya.
Sebagai informasi, Taman Pintar beralamat di Jalan Panembahan Senopati Nomor 1-3, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta.
Jaraknya dari Titik Nol KM Yogyakarta cukup dekat yaitu 300 meter dengan lama berjalan kaki hampir lima menit.
Di Taman Pintar, wisatawan bisa mengetahui beragam hal, di antaranya soal dinosaurus, soal pengelolaan sampah, soal benda-benda langit, dan soal gempa bumi.
Potensi penumpukan wisatawan di 12 tempat wisata di Yogyakarta
Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengidentifikasi 12 tempat wisata yang berpotensi menjadi lokasi penumpukan wisatawan pada libur Natal 2022 dan tahun baru 2023 (Nataru).
Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo mengatakan, belasan titik yang perlu diantisipasi oleh wisatawan adalah Keraton-Malioboro, Ayunan Langit-Sungai Mudal, Waduk Sermo-Kalibiru, Hutan Pinus Mangunan, Monjali-Jalan Kaliurang, Prambanan, Breksi, Bukit Bintang-Nglanggeran, Goa Pindul dan HeHa Ocean View.
Tak hanya lokasi tersebut, lokasi di sekitar pantai selatan juga perlu diwaspadai oleh para wisatawan, seperti di Pantai Glagah Kulon Progo dan sekitarnya, Pantai Baron-Pantai Pulang Syawal, dan Parangtritis-Depok.
“12 lokasi itu jadi potensi kemacetan, untuk antisipasi kami akan menyebar pelaksanaan event (acara) wisata di sepanjang Nataru,” ucap dia, Jumat (23/12/2022).
Acara tahun baruan di Yogyakarta
Untuk memecah kemacetan, Dinas Pariwisata telah menyiapkan beberapa event di sejumlah lokasi, antara lain:
- Gunung Wangi Piyungan (pesta kembang api dan akustik)
- Puncak Sosok (pesta kembang api dan akustik)
- Bojong Ari Depok (pesta kembang api dan Koes Plus-an)
- Pantai Goa Cemara (pesta kembang api dan electone).
Adapun di Sleman, tambahnya, terdapat 11 event pariwisata yaitu:
- Watu Tapak (Special New Year Eve Camp)
- Tlogo Putri Kaliurang (Pentas Campursari Embun Laras)
- Tlogo Putri Kaliurang (Pentas Neokustik Band)
- Tlogo Putri Kaliurang (Pentas Turonggo Kencono Mudho)
- Tlogo Putri Kaliurang (Pentas Jathilan Turonggo Prono Jati)
- Lapangan Parkir Watu Purbo (Senam Massal dan Bazar UMKM)
- Eduwisata (Senam “Sleman Bangkit”)
- Gardu Pandang Kaliurang (Pentas Kubro Roso Siswo)
- Gardu Pandang Kaliurang (Pentas OM Romansa)
- Tebing Breksi (New Year’s Eve Dinner & Camp)
- Tebing Breksi (Tebing Breksi Gumebyar 2023).
Di Kulon Progo pun ada dua event yakni
- Sermo (Pentas Musik & kembang api)
- Alun-alun Wates (Pementasan Wayang)
Sementara itu, di Gunungkidul terdapat lima acara pariwisata yaitu:
- Pantai Wediombo (Wediombo Breeze #4)
- Rest Area Cingkrang Tepus (Pesta kembang angkringan)
- Bundaran Siyono (Malam Pergantian Tahun Baru)
- Pantai Baron (Senam massal dan organ tunggal), Baron Light House (Pesta Kembang Api).
Khusus di Kota Yogyakarta tidak digelar event agar wisatawan tidak menumpuk di kawasan Tugu, Malioboro, dan Keraton (Gumaton).
“Event Kota Jogja tidak ada secara khusus. Tapi event itu ada di hotel-hotel untuk mengadakan malam pergantian malam tahun baru atau sekadar dinner (makan malam),” katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.