GenPI.co – Laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 memanas dengan pertarungan antara Vietnam vs Thailand dengan Indonesia vs Myanmar. Timnas Indonesia U-19 bisa menangis karena gagal lolos semifinal Piala AFF 2022.
Pengamat sepak bola Akmal Marhali mengatakan Indonesia berharap penuh laga Vietnam vs Thailand berakhir dengan saling mengalahkan atau imbang tanpa terciptanya gol.
Menurutnya, jika Vietnam vs Thailand imbang dengan skor di atas satu gol, langkah Indonesia dipastikan terhenti pada fase grup A.
BACA JUGA: Shin Tae Yong: Pemain Indonesia Sangat Menderita di Piala AFF
“Indonesia berharap penuh mereka (Vietnam dan Thailand,red) saling mengalahkan. Jika imbang 0-0, Indonesia bisa lolos asalkan menang lawan Myanmar,” ujar Akmal kepada GenPI.co Minggu (10/7).
Dia menjelaskan kondisi itu terjadi karena Indonesia kalah dalam perolehan produktivitas gol dengan kedua negara tersebut.
BACA JUGA: Libas Singapura, Pelatih Laos Puas Lolos ke Semifinal AFF U-19
Menurut dia, jika Vietnam vs Thailand imbang dengan skor 1-1 atau lebih, itu bakal memperburuk keadaan Indonesia.
“Jadi, Indonesia berharap laga tersebut berjalan sporting untuk saling mengalahkan,” jelasnya.
BACA JUGA: Jadwal Piala AFF U-19 2022 Padat, Laos Buka Opsi Rotasi
Selain itu, Akmal mengatakan pertandingan Vietnam vs Thailand bakal membuat jantung pendukung Indonesia berdebar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News
Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.