redaksiutama.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta anggotanya menghindari gaya hidup berlebihan.
Ia pun berharap agar para perwira Polri dapat meneladani gaya hidup sederhana yang diterapkan Nabi Muhammad SAW .
Demikian disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit saat memberi sambutan dalam acara peringatan maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 Hijriah / 2022 Masehi di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri , Selasa (18/10/2022).
“Salah satu akhlak Rasulullah melekat dengan kesederhanaan, Pak Presiden juga menyampaikan tinggalkan gaya-gaya yang tidak pas pada saat ini, kehidupan hedonis,” kata Listyo Sigit.
Dia mengatakan bahwa anggota Polri harus bisa menyesuaikan dirindengan kondisi saat ini, khususnya dalam hal mengabdi kepada rakyat.
“Kita semua harus bisa menyesuaikan dengan kondisi yang ada sehingga rekan rekan bisa duduk sama rendah berdiri sama tinggi,” ujarnya
“Dan ini bisa dilakukan rekan semua, kemudian mampu mewujudkan, mengaplikasikan apa yang menjadi sifat-sifat Nabi Besar Muhammad SAW dalam kehidupan rekan semua,” lanjut Listyo.
Ia berkata bahwa menjadi seorang polisi bukan hanya untuk mencari jabatan dan karir. Melainkan juga kesempatan memberi pelayanan dan mengabdi pada negara.
“Saya selalu sampaikan bahwa menjadi polisi ini adalah kesempatan rekan-rekan, tidak hanya sekedar rekan-rekan mencari jabatan dan karir, tapi ini kesempatan untuk mengabdi dan pada saat mengabdi jadikan ini semua sebagai amal ibadah,” katanya.
Diketahui, Polri menggelar peringatan maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 Hijriah / 2022 Masehi di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri , Selasa (18/10/2022).
Acara tersebut bertema ‘Dengan Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan Polri yang Presisi’.
Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dalam kegiatan Pengarahan kepada Pati Mabes Polri , Kapolda, dan Kapolres se-Indonesia pada 14 Oktober 2022 lalu meminta seluruh anggota Polri untuk tidak memamerkan gaya hidup mewah.
“Sehingga semua harus punya sense of crisis yang sama hati-hati dengan ini. Saya ingatkan masalah gaya hidup Life style, jangan sampai di tengah situasi yang sulit ada letupan-letupan karena ada kecemburuan sosial ekonomi. Hati-hati ini saya ingatkan,” ujar Jokowi.
Tegas! Jokowi Meminta Kapolri untuk Segera Menyederhanakan Instruksi agar Seluruh Anggota Paham
Privacy Policy
We do not collect identifiable data about you if you are viewing from the EU countries.For more information about our privacy policy, click here
Tegas! Jokowi Meminta Kapolri untuk Segera Menyederhanakan Instruksi agar Seluruh Anggota Paham
Tegas! Jokowi Meminta Kapolri untuk Segera Menyederhanakan Instruksi agar Seluruh Anggota Paham
Pengamat Nilai Pernyataan Presiden Tak Ada Artinya Bagi Polri, Ikon Hedonis Polri Malah Naik Jabatan
Momen saat Tangan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Bergetar saat Menyampaikan Hasil Pengarahan Presiden
Sosok Irjen Syahardiantono yang Tangkap Teddy Minahasa karena Narkoba, Diperintah Langsung Kapolri
Enggan Dipecat, Polisi yang Curi Motor di Medan Minta Keringanan Hukuman ke Kapolri dan Presiden
Utang Luar Negeri Indonesia Sampai Agustus 2022 Mencapai Rp 6.141 Triliun
Berbeda dengan Putri & Sambo, Bharada E Tampil Tanpa Masker dan Tak Ajukan Eksepsi saat Sidang
Suami di Karawang Sembunyi di Kolong Jembatan, seusai Bunuh Istri karena Kesal Dihina Mertua
Harga Beras Naik, Menteri Pertanian Sebut Karena Kenaikan Tarif Logistik, Jokowi Minta Intervensi
Bertemu dengan Pencuri Toko Kuenya di Kantor Polisi, Ruben Onsu Mengaku Deg-degan
Tak Ajukan Eksepsi, Bharada E Minta Ditemukan dengan Ferdy Sambo & Putri Candrawathi di Persidangan