Populer Nasional: Jakarta Kembali PPKM Level 1 Hingga Aliran Dana ACT ke Anggota Al Qaedah

Jakarta: Sejumlah artikel menjadi yang terpopuler di Kanal Nasional Medcom.id sepanjang Rabu, 6 Juli 2022. Mulai dari status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jakarta yang kembali ke level satu hingga aliran dana Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang disinyalir dikirim ke anggota Al Qaedah.

Berikut tiga berita terpopuler di Kanal Nasional Medcom.id:

1. Berubah! Kini DKI Jakarta dan Sekitarnya Terapkan PPKM Level 1

Status PPKM di DKI Jakarta dan sekitarnya berubah mulai Rabu, 6 Juli 2022. DKI Jakarta kembali menerapkan PPKM level 1 setelah sehari sebelumnya masuk level dua.
 
Dilansir dari Antara, status terbaru itu tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 35 Tahun 2022 yang diterbitkan pada Selasa, 5 Juli 2022. Sedangkan, status PPKM level dua Jakarta dan sekitarnya diatur dalam Inmendagri Nomor 33 Tahun 2022 yang diterbitkan pada Senin, 4 Juli 2022, sudah tidak berlaku.
 

Inmendagri tersebut menjelaskan penyesuaian level tersebut berpedoman pada indikator transmisi komunitas pada indikator penyesuaian upaya kesehatan masyarakat. Selain itu, juga pembatasan sosial dalam penanggulangan pandemi covid-19 yang ditetapkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
 
Selengkapnya baca di sini

2. Sempat Ditolak, Pemprov DKI Tetap Ubah 22 Nama Jalan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tetap mengubah 22 nama jalan dan tidak ada pengembalian ke nama jalan sebelumnya. Meskipun sempat terjadi penolakan oleh sejumlah warga.
 
“Sampai saat ini keputusan dari Pemprov DKI tetap dengan nama jalan yang diubah,” ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota Jakarta, Rabu, 6 Juli 2022.
 
Riza menjelaskan nama jalan yang diubah sebagai bentuk penghormatan Pemprov DKI kepada tokoh-tokoh Betawi. Dia memahami adanya penolakan sejumlah warga yang terdampak perubahan nama jalan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Dia menerangkan perubahan nama jalan tidak secara otomatis mewajibkan warga mengubah dokumen di waktu yang bersamaan. Seperti alamat pada STNK, baru akan diubah saat perpanjangan pajak tahunan. Begitu juga dengan dokumen tanah akan diubah jika terjadi transaksi jual-beli.
 
Selengkapnya baca di sini

3. Aliran Dana ACT Diduga Mengalir ke Anggota Al Qaeda

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menelusuri aliran keuangan milik organisasi kemanusiaan ACT. PPATK mengendus adanya aliran dana ACT ke rekening seseorang yang terafiliasi dengan kelompok teroris Al Qaeda.
 
“Berdasarkan hasil kajian dari database yang PPTK miliki ada yang terkait dengan pihak yang, ini masih diduga yang bersangkutan (penerima) pernah ditangkap menjadi satu dari 19 orang yang ditangkap kepolisian Turki karena terkait dengan Al Qaeda,” ujar Kepala PPATK Ivan Yustiavandana dalam konferensi pers di Gedung PPATK, Jakarta Pusat, Rabu, 6 Juli 2022.
 

Ivan tidak menjelaskan secara detail kapan transaksi terlarang tersebut dilakukan. Pihaknya mengaku masih melakukan pendalaman keterkaitan ACT dengan kelompok Al Qaeda.
 
Selengkapnya baca di sini
 
Artikel di Kanal Nasional Medcom.id terus diperbarui. Klik di sini untuk mengetahui perkembangan informasinya.
 

(AZF)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!