IT Bawa 20 Produk Ekosistem Smart Home ke Indonesia

Jakarta: Merek ekosistem produk di bawah Erajaya Group, IT (Immersive Tech) memperkenalkan 20 produk untuk ekosistem smart home, dari dua kategori yakni home security dan home appliance. 
 
“Teknologi yang makin user friendly, didukung oleh serta konektivitas internet yang meluas dan membaik akan mempercepat adopsi perangkat seperti ini di Indonesia.  Interoperability cross brand dan cross device juga akan meningkatkan minat masyarakat,” kata Andre Tanudjaja, Project Director IT (Immersive Tech).
 
“Produk IT sekarang sudah dapat di kontrol lewat asisten virtual seperti Siri dan Google Assistant seperti IT Smart Robot Vacuum Cleaner dan IT Smart Power Socket.”
 
20 produk yang meluncur terdiri dari perangkat yang mendukung keamanan seperti IT Smart WiFi Doorlock X3. Selain fungsi pengunci pintu seperti sensor sidik jari dan kode, ia juga menyediakan akses dengan konektivitas NFC.
 
Kemudian ada sensor IT Smart Alarm Gas Detector serta IT Smart WiFi Door Window Sensor S02. Satu perangkat berikutna adalah IT Smart Curtain MT750 untuk membuka atau menutup tirai secara otomatis yang dikendalikan melalui aplikasi.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Ada juga IT Smart Power Socket untuk mengendalikan perangkat konvensional dari jarak jauh, begitu pula dengan IT Smart WiFi Universal IR Remote S06 untuk menyalakan atau mematikan perangkat berbasis infrared dari jarak jauh.
 
IT juga menghadirkan produk yang mendukung rumah yang bersih dan nyaman melalui IT Smart Robot Vacuum Cleaner GS01 yang bisa membersihkan lantai rumah secara mandiri dan terjadwal. Tidak ketinggalan IT Smart Air Purifier bisa memastikan kualitas udara untuk menjamin kesehatan anggota keluarga. 
 
Perangkat IT (Immersive Tech) kini dapat dikontrol menggunakan virtual assistant Siri dari Apple dan Google Assistant dari Android, dua sistem operasi terbesar saat ini. Komunikasi dengan perangkat ekosistem lainnya juga bisa dimungkinkan seperti smart speaker atau smart watch. 
 
IT (Immersive Tech) In ActionProduk smarthome IT (Immersive Tech) telah digunakan dan di instalasi di beberapa project hunian milenial dan kompleks apartemen dari pengembang kenamaan Agung Sedayu Group.
 
Contohnya adalah Apartemen PIK2 Tokyo, Apartemen Gold Coast, show unit Rumah Milenial PIK2, Sedayu City Suites dan Green Royal Condo House Jakarta Barat. 
 
Sebagian besar dari produk yang diluncurkan sudah tersedia sejak 29 Agustus 2022 di seperti Urban Republic, Erafone, iBox, Samsung by NASA, ecommerce eraspace.com, IT Official Store di Tokopedia serta Shopee dan Urban Republic Official Store di Tokopedia. 
 
IT menyiapkan sejumlah promo dengan nilai hingga Rp1,5 juta seperti paket Smart Bundle untuk Apartment dan Residential, gratis filter tambahan untuk pembelian IT Smart Air Purifier S280 dan P400, gratis jasa instalasi untuk pembelian IT Smart Wifi Doorlock X3, IT Smart Curtain MT750, IT Smart Outdoor Camera W01 dan IT Smart Floodlight Camera FW01.
 

(MMI)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!